Pilkades Serentak di Soppeng, Relatif Kondusif dan Aman

JURNALTIME, SOPPENG– Kondisi yang terjadi pada pagi hari hingga siang hari waktu pencoblosan pilkades serentak Kabupaten Soppeng 2018.


Dari pantauan pada hari Rabu tanggal, 07/11/18. sampai usai pencoblosan, kondisi Desa-desa yang melaksanakan Pilkades relatif kondusif dan aman.


Kanit 1 Intelkam Polres Soppeng Ipda Burhanuddin S Sos., berharap Desa Lalabata Riaja Kecamatan Donri-Donri, kondisi yang kondusif akan berlangsung hingga penghitungan selesai


“Karena dia melihat antusiasme warga cukup tinggi untuk mengusung masing-masing calonnya”.


Hingga akhir pencoblosan, hampir 80 persen warga dalam DPT menyalurkan suaranya.


Proses pemungutan suara berjalan tanpa kendala sama sekali, warga hadir dan menyalurkan haknya dengan tertib.


“Sekarang sudah masuk proses penghitungan dan kita berharap kondisi ini terus stabil”, harap Burhanuddin

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *