Uskup KAMS Apresiasi Toleransi Beragama di Soppeng

JURNALTIME, SOPPENG– Uskup KAMS. Mgr. Jhon Liku memberikan apresiasi yang tinggi terhadap toleransi beragama di Kabupaten Soppeng.


Hal ini diungkapkannya saat menghadiri Acara Ziarah Bunda Maria Pieta di Gereja Katolik Paroki, Watangsoppeng, Sabtu (4/5/2019).


“Sejak dahulu, Kabupaten Soppeng sangat terkenal dengan toleransi umat beragamanya”


“Sehingga kalau saya ditanya bahwa apa yang khas dari pusat ziarah di soppeng, saya pasti menjawab bahwa yang khas adalah karena pusat ziarah berada ditengah-tengah masyarakat yang mayoritas beragama islam, Akan tetapi kita bisa ziarah dengan merasa aman, nyaman dan tenang” tuturnya.


kerukunan dan keterbukaan masyarakat inipun menurut John liku harus bisa dipertahankan sehingga kebhinekaan bisa tetap terjaga.


“Atas nama keuskupan agung makassar mengucapkan terima kasih kepada Bapak Bupati beserta masyarakat Kabupaten Soppeng atas penerimaan dan keterbukaan kepada kami umat katolik” pungkasnya.(id/m.yu)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *