JURNALTIME.co.id SOPPENG – Camat Donri-Donri, Andi Singkeru menggelar coffe morning bersama seluruh Kades dan Tokoh Masyarakat di Warkop Madaha Tajuncu, Kecamatan Donri-Donri, Kabupaten Soppeng, Kamis (21/1/2021).
Andi Singkeru menyebut kegiatan ini merupakan agenda rutin yang dilakukan di waktu luang.
Saat berkumpul mereka akan berdiskusi dan membahas beragam masalah masyarakat di Kecamatan Donri-Donri.
“Hari ini kita berdiskusi mengenai penanganan covid-19 dan antisipasi masuknya musim hujan” ujarnya.
Andi Singkeru pun menilai kegiatan Coffe Morning ini lebih efektif dalam memantau setiap kegiatan desa yang ada diwilayah Donri-Donri.(m.yu/id)