Pemkab Sidrap Terima Kunker Komisi III DPRD Pangkep

JURNALTIME.co.id SIDRAP- Pemerintah Kabupaten Sidrap menerima kunjungan kerja Anggota Komisi lll DPRD Pankep, Senin (25/01/2021).

Rombongan diterima langsung oleh Sekretaris Kabupaten Sidrap, Sudirman Bungi di ruang kerjanya, Lantai III Kantor Bupati.

Rombongan dari Pangkep terdiri delapan legislator, dipimpin Ketua Komisi III DPRD Pangkep, Ramli.

Sementara Sekda Sidrap didampingi Kadis Pemberdayaan Masyarakat, Desa, Perempuan dan Perlindungan Anak, Abbas Aras, dan Kepala Badan Perencanaan Pembangunan, Penelitian dan Pengembangan Daerah, Andi Muhammad Arsjad.

Sudirman Bungi menjelaskan, kedatangan Komisi III Pangkep dalam rangka bertukar informasi terkait kegiatan pengarusutamaan gender (PUG).

“Mereka berkunjung melihat kegiatan pengarusutamaan gender di Sidrap. Di mana ada rencana Pemerintah Pangkep untuk menyusun perda terkait pengarusutamaan gender” jelas Sudirman.(win/id)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *