Kapolres Soppeng AKBP Muh Rony Mustafa, Launching Vaksin Merdeka, Khusus Untuk Anak usia 6 Sampai 11 Tahun

JURNALTIME.co.id SOPPENG- Launching Vaksin Merdeka anak Usia 6 sampai 11 Tahun secara bertahap di Wilayah Kabupaten Soppeng oleh Bupati Soppeng H.A.Kaswadi Razak SE. Di SD Negeri 135 Salebbo Mario, Kelurahan Tettikenrarae  Kecamatan Marioriwawo. Selasa 11/1/2022.

Kapolres Soppeng AKBP Muh. Rony Mustafa,S.iK, M.iK sampaikan, hari ini kita berkumpul di SDN 135 Dalam rangka melaunching Vaksin merdeka, Vaksin khusus untuk anak usia 6 sampai 11 tahun dan ini dilaksanakan secara serentak seluruh Indonesia.

Vaksinasi anak merdeka hanya dilaksanakan di beberapa Kabupaten di Provinsi Sulawesi Selatan, namun karena Kabupaten Soppeng memenuhi syarat Vaksin orang Dewasa telah diatas 80% dan Lansia diatas 60% maka ini kita laksanakan karena telah memenuhi syarat yang mana Program Vaksin ini bukan dari Kepolisian, ini merupakan program Pemda , Kepolisian dan TNI hanya perangkat pendukung, ini kerja sama dan jeri payah pimpinan Bupati Soppeng yang luar biasa,ungkap Kapolres Soppeng.

Covid – 19  merupakan wabah seluruh dunia, yang merupakan tanggung jawab kita bersama untuk melindungi diri dan masyarakat dengan Vaksin, bukan hanya orang dewasa namun juga anak-anak, banyak kasus Covid – 19 yang sasarannya pada anak – anak, ini merupakan langkah cepat pimpinan kita presiden Joko widodo dalam pencegahan Covid – 19.

Selain itu ini merupakan Akselerasi melaksanakan Vaksinasi secara keseluruhan baik orang dewasa maupun anak-anak, vaksin tidak membuat kita kebal namun dampak dari Virus dapat dikurangi, dan vaksin anak merdeka kita diberi target 2 minggu harus selesai semua.

Saran kami melaksanakan Vaksin anak, semua anak-anak takut jarum suntik, makanya perlu pendampingan orang tua, ini harus punya kreatifitas agar pada pelaksanaan Vaksin anak-anak tidak terlalu takut.

Saya berterima kasih kepada Bupati dan unsur yang lain, terutama dalam menuntaskan Vaksin, karena banyak wilayah maupun daerah yang kurang Solid , sehingga mencapai 70% sangat kesulitan, namun Soppeng dengan sarana dan prasarana yang terbatas kita mampu berhasil melaksanakan vaksin di atas 80%, mudahan-mudahan dalam waktu dekat kita dapat menuntaskan Vaksin 100% yang penting solid dan kekompakan terus kita laksanakan, harap Kapolres Soppeng. (m.yu)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *