JURNALTIME.co.id SOPPENG- Mewakili Bupati Soppeng, Camat Marioriawa Syachrany Andi Nganro melepas Sepeda Gunung Jambore Montain Bike (MTB) Kalong di halaman depan Rumah Sao Mario (Bola Seratu’e), Minggu, 6/11/2022.
Semoga peserta Jambore MTB Kalong, mulai star berjalan dengan baik dan rute yang dilalui peserta dapat menikmati sampai finis, harap Syachrany.
Acara ini juga dapat menjalin silaturahmi antara pecinta sepeda gunung dan ajang pembentukan kader atlit MTB di Sulawesi Selatan.
Ketua Panitia Firman melaporkan, acara ini dilaksanakan oleh Bicyele Mario Community (BMC) dengan jumlah pendaftaran 700 orang peserta.
Lanjut Firman Bahwa, jarak tempuh peserta sekitar 19,7km dengan rute star di rumah Adat Sao Mario, Cempa Kere’e Kelurahan Manorang Salo, masuk Bera Desa Laringgi dan Galung-Kalungnge Desa Bulue kembali Finis di Sao Mario.
“Sepeda gunung ini kita laksanakan selain menjaga kebugaran tubuh juga memperkenalkan destinasi wisata Soppeng khususnya di Kecamatan Marioriawa,” ungkap Firman.
Panitia akan melaksanakan pengundian hadiah, setelah semua peserta Sepeda gunung sampai di garis finis dengan berbagai hadiah,
seperti Sepeda Listrik, Sepeda Gunung, kulkas dan lainnya.