Dengan Semangat dan Jiwa Kesatria Satgas TMMD Ke-118 Gotong Royong Pengecoran Rabat Beton

Jurnaltime.co.id PASANGKAYU – Dengan semangat dan jiwa kesatria, Personil Satgas TMMD ke-118 melakukan kerja bakti pengecoran rabat beton, kamis (5/10/2023).

Kegiatan tersebut dilakukan secara bergotong royong bahu membahu melakukan pengecoran rabat beton.

Satgas TMMD ke-118 terlihat kompak sehingga pekerjaan terasa lebih ringan, sehingga proses pengerjaan pengecoran rabat beton cepat selesai.

Dengan memanfaat kan cuaca yang cerah, pengecoran rabat beton dilakukan bersama dengan warga setempat, juga sebagai bukti kedekatan TNI dengan rakyatnya.

Diketahui lokasi pengerjaan rabat beton di Dusun Morobio, Desa Ako, Kecamatan Pasangkayu, Kabupaten Pasangkayu.

Penulis : Andi Hendra

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *