Jurnaltime.co.id PASANGKAYU – Pekerjaan fisik rabat beton program TMMD 118 di wilayah Kodim 1427/Pasangkayu proses pengerjaan pengecoran terus dikebut.
Satgas (satuan tugas) TMMD 118 manfaatkan waktu tersisa yang tinggal terhitung beberapa hari lagi untuk target proses pengerjaan selesai.
Tidak hanya satgas TMMD 118, tetapi warga setempat juga ikut lembur turun langsung dalam melakukan pengecoran.
Terlihat semangat dan antusias warga masyarakat saat melakukan pengerjaan pengecoran bersama dengan satuan tugas TMMD 118.
“Terimakasih kepada masyarakat yang telah ikut membantu serta mendukung program-program TNI dalam membangun desa,” ucap Tertua lapangan Sertu I Wayan Ariana, kamis (12/10/2023).
Andi Hendra