Satgas TMMD Ke-118 Kodim 1427/Pasangkayu Komsos Bersama Warga Setempat

Jurnaltime.co.id PASANGKAYU – TMMD ke-118 kodim 1427/Pasangkayu terus melakukan penyelesaian sasaran fisik, serta non fisik.

Seperti yang terlihat Pasi Ter Kodim 1427/Pasangkayu, Kapten Inf Ismail yang sedan melakukan komunikasi sosial (Komsos) bersama dengan warga setempat, minggu (15/10/2023).

Kapten Inf Ismail mengatakan komunikasi sosial sangat penting dilakukan, sehingga hubungan antara warga dengan TNI itu lebih dekat dan terjaga.

“Kami dari Satgas TMMD ke-118, selain sasaran fisik, juga dilakukan sasaran non fisik, sehingga terjadi kemanunggalan TNI dengan rakyat”.

Ia menambahkan, semoga pada kegiatan TMMD ke-118 ini, pengerjaan fisiknya dapat selesai dengan waktu yang ditentukan, serta semoga tidak ada kendala yang terjadi dilapangan, jelas Kapten Inf Ismail.

Andi Hendra

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *