Camat Marioriawa Antarkan Calon Jema’ah Haji hingga Lapangan Gasis Soppeng

jurnaltime.co.id SOPPENG – Sebanyak 30 calon jemaah haji dari Kecamatan Marioriawa dilepas dengan penuh haru dan kebahagiaan sebelum berangkat menuju Tanah Suci. Para jemaah ini berkumpul terlebih dahulu di Masjid Riyadh Al Shalihin, Kelurahan Manorang Salo, Kecamatan Marioriawa.

Camat Marioriawa, Syachrany Andi Nganro SE, bersama Ws. Danramil 1423-02 Marioriawa, Serka Jaliluddin, serta Kapolsek Marioriawa, Iptu Heryadi SE, MM, Kepala KUA Marioriawa Muhlis, S.Ag, MH., turut serta dalam iring-iringan yang mengantarkan calon jemaah haji ini menuju tempat berkumpul di Lapangan Gasis Soppeng.

Keberangkatan para calon jemaah haji ini merupakan bagian dari rombongan besar Kabupaten Soppeng yang berjumlah 271 orang, yang tergabung dalam kloter 16 Embarkasi UPG. Suasana haru terlihat jelas ketika keluarga, kerabat, dan warga setempat ikut memberikan doa restu bagi para calon jemaah yang akan menunaikan ibadah haji.

Pelepasan di Masjid Riyadh Al Shalihin berlangsung khidmat dengan dihadiri oleh berbagai tokoh masyarakat dan para pemuka agama. Para calon jemaah haji mendapatkan pengarahan terakhir serta doa bersama sebelum memulai perjalanan panjang menuju Tanah Suci.

Iring-iringan yang dikawal oleh aparat keamanan dan tokoh masyarakat ini berjalan lancar hingga sampai di Lapangan Gasis Soppeng. Di sana nantinya para calon jemaah haji bergabung dengan rombongan lain.

“Ini adalah momen yang sangat berharga bagi para calon jemaah haji. Kami berharap mereka semua diberi kesehatan dan kekuatan untuk menjalankan ibadah haji dengan baik dan kembali ke tanah air dengan predikat haji yang mabrur,” ujar Camat Marioriawa, Syachrany Andi Nganro SE.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *