SMP Negeri 3 Marioriawa Melatih Kepekaan Sosial Melalui “Jum’at Berkah”

jurnaltime.co.id SOPPENG- Kepala SMP Negeri 3 Marioriawa, Mustahir, mengambil langkah inovatif untuk melatih kepekaan sosial siswa dengan memperkenalkan program “Jum’at Berkah”.

Setiap hari Jumat, sekolah ini menggelar kegiatan berbagi yang bertujuan memberikan bantuan kepada siswa kurang beruntung secara ekonomi.

Tiap minggunya, para siswa dapat menyumbangkan uang sisa  jajannya ke dalam celengan yang diletakkan di depan kantin sekolah.

Adapun uang yang terkumpul tiap hari Jum’at dibuka untuk beli sembako seperti Indomie, telur, dan minyak goreng.

Hal ini bertujuan agar setiap siswa memiliki kesempatan untuk berbagi dari kelebihan uang belanja mereka.

Mustahir menjelaskan bahwa kegiatan ini tidak hanya bertujuan memberikan bantuan material, tetapi juga sebagai upaya melatih empati dan kepedulian sosial di kalangan siswa.

“Kami berharap program ini dapat membawa dampak positif dan menjadi bagian dari upaya berkelanjutan dalam memperkuat nilai-nilai kemanusiaan di sekolah kami,” ujarnya.

Dengan adanya “Jum’at Berkah”, SMP Negeri 3 Marioriawa tidak hanya menjadi tempat belajar akademik, tetapi juga wadah untuk mengasah nilai-nilai kehidupan sosial yang penting bagi masa depan siswa.





Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *