Bupati Soppeng Terima Penghargaan Insentif Fiskal atas Kinerja Pengendalian Inflasi

jurnaltime.co.id SOPPENG— Hari ini, Bupati Soppeng, H. A. Kaswadi Razak, SE., menerima penghargaan bergengsi atas kinerja dalam pengendalian inflasi di acara Rapat Koordinasi Pengendalian Inflasi Daerah di Jakarta. Senin, 5 Agustus 2024.

Acara yang diselenggarakan di Sasana Bhakti Praja Gedung C, Kementerian Dalam Negeri ini menjadi momen penting bagi Kabupaten Soppeng sebagai satu-satunya perwakilan Sulawesi Selatan yang diundang langsung oleh Kemendagri.

Bupati Kaswadi Razak dianugerahi insentif fiskal sebesar Rp. 5.618.535 000., sebagai bentuk apresiasi atas upaya kerasnya dalam menjaga stabilitas harga di daerahnya.

Dalam sambutannya, beliau menyatakan rasa syukurnya dan menganggap penghargaan ini sebagai bukti nyata keberhasilan upaya pengendalian inflasi di Kabupaten Soppeng.

“Penghargaan ini bukanlah akhir dari perjuangan, tetapi sebagai awal untuk terus meningkatkan kesejahteraan masyarakat melalui program-program strategis,” ungkap Bupati Kaswadi Razak.

Insentif ini akan digunakan untuk mendukung berbagai program, termasuk bantuan sosial, pengembangan infrastruktur pasar, dan peningkatan kapasitas pelaku usaha.

Bupati juga menekankan pentingnya memantau secara terus-menerus perkembangan harga dan kesiapan tanam untuk mengantisipasi potensi inflasi di masa mendatang.

“Penghargaan ini menjadi motivasi bagi kami untuk terus menjaga stabilitas harga dan meningkatkan kesejahteraan masyarakat.

Soppeng akan terus berupaya keras mencapai target pengendalian inflasi dan menjadikan daerah ini aman, nyaman, dan sejahtera bagi seluruh masyarakatnya,” tegasnya.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *