Gerak Jalan Santai Meriahkan Peringatan HUT Kemerdekaan RI di Kecamatan Marioriawa

jurnaltime.co.id SOPPENG- Sebanyak 25 peserta dari Majelis Ta’lim se Kecamatan Marioriawa turut meramaikan perayaan Hari Ulang Tahun (HUT) Kemerdekaan Republik Indonesia yang ke-79 dengan mengikuti Gerak Jalan indah. Acara ini digelar di Lapangan Lade, Kabupaten Soppeng pada Minggu, 18 Agustus 2024.

Kepala Desa Laringgi Eka Wahyuni
terima penghormatan dari marching band dari SDN 170 Tanete

Camat Marioriawa, bersama dengan Dr. Andi Sukmawati Syahrani sebagai Ketua PKK Kecamatan, Ketua BKMT Kecamatan, dan Ketua BPD Desa Laringgi, turut mengawal acara ini dengan penuh semangat.

Peserta dari berbagai kelompok Majelis Ta’lim, antara lain MT. Riyadh Al Shalihin, MT. Nurul Falah, MT. Nurul Mustaqim, hingga MT. Nahdlatul Ummah, berpartisipasi dalam gerak jalan ini.

Mereka berasal dari Kelurahan Manorang Salo, Kaca, Batu-Batu, Limpomajang, Attansalo, serta berbagai desa lain seperti Laringgi, Bulue, Tellulimpoe, Panincong, dan Patampanua.

Acara ini juga semakin meriah dengan kehadiran marching band dari murid SDN 170 Tanete yang turut menyemarakkan suasana perayaan kemerdekaan.

Dengan semangat yang tinggi, para peserta Majelis Ta’lim memperlihatkan kekompakan dan kebersamaan dalam mengikuti gerak jalan santai ini, sebagai bentuk perayaan yang meriah untuk memperingati kemerdekaan Indonesia yang ke-79.(myu)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *